Dari Pecatur Kampus Menuju Master



Judul postingan ini merupakan tema turnament CATUR yang akan diadakan HMJ HPK UIN Alauddin Makassar yang merupakan Program Kerja HMJ HPK Tahun ini. Turnament Catur ini Insya Allah akan dilaksanakan pada petengahan bulan April dan melibatkan beberapa Universitas di Makassar, wouw lumayan besar juga sih..!!!

Tujuan dari turnament ini, untuk mencari bakat dan minat catur di kalangan kampus, serta menghidupkan kembali daya tarik mahasiswa-mahasiswa khususnya di daerah Makassar sehingga catur tidak pudar atau hilang dikalangan kampus. Dengar-dengar dari panitia, turnament ini nantinya akan mengundang kurang lebih 19 Universitas di Makassar dan setiap Universitas akan mengirim 4 orang delegasinya ( sistem perorangan dan beregu ) untuk mengikuti Turnament HMJ HPK Catur CUP.

Untuk manghadapi Turnament ini, HMJ HPK telah mempersiapkan TIM nya dengan cara melakukan seleksi kepada mahasiswa-mahasiswa di UIN agar dapat mewakili UIN di Turnament ini. Bagi teman-teman Mahasiswa di Universitas lain (di Makassar) setelah membaca postingan ini, siapkan TIM anda untuk mengikuti Turnament ini. Mari kita bertarung strategi di atas papan catur dan buktikan bahwa kau adalah yang terbaik. :)

Dan kami ucapkan terima kasih banyak kepada seluruh pihak yang telah membantu dan mohon do'a dari teman-teman sekalian agar kiranya Turnament ini dapat berjalan dengan baik tanpa aral rintangan yang menghalangi.



Artikel yang berhubungan



2 comments:

Bujas_009,  Mengatakan... 9 April 2009 pukul 22.22  

Muda2han lancar dan tidak ada kendala ? AMIN.....?

mamo,  Mengatakan... 10 April 2009 pukul 17.29  

kayak nya bakal bener2 go international nih :D
mari kita dukung terus
Lanjutkan :x

Posting Komentar

..:: Bisnis ::..

..:: Postingan Terbaru ::..

..:: Komentar ::..

  © hpk_uin@yahoo.com Template by Ourblogtemplates.com 2008

Kembali ke: